10 SOFTWARE TERBAIK YANG WAJIB KAMU INSTALL DI LAPTOP ATAU PC KALIAN !
Apakabar sobat
ilmutekno, kali ini admin akan memberikan info dan tips buat kalian yang
bingung memilih software apa saja yang harus di install di laptop atau pc
kalian. Kususnya bagi yang mempunyai laptop atau pc baru, pastinya masih
bingung dan kurang paham tentang hal inikan ?
Nah dari itu
admin akan merekomendasikan software-software terbaik yang wajib kalian install
sehingga pemakaian laptop/pc kalian semakin maksimal. Maka dari itu mari simak
ulasan admin berikut ini.
- WINRAR
Ini merupakan
software yang wajib buat kalian yang baru pertama kali membeli laptop baru atau
setelah install windows baru. Winrar berfungsi untuk mengekstrak file bertipe .RAR
atau pun .ZIP dan kebanyakan software-software baru yang kalian download
di internet kebanyakan akan bertipe file RAR/ZIP.
Winrar sendiri
juga bisa kalian gunakan untuk mengumpulkan file menjadi satu atau
menggabungkan file yang semisal akan dikirim lewat e-mail atau media elektronik
lainnya sehingga lebih rapi dan efisien.
Tenang saja kalian bisa download software ini secara gratis kok di internet.
- POWER ISO / ULTRAISO
Software ini
juga tidak kalah penting dengan winrar, dan pastinya wajib pula kalian install
di laptop/pc kalian yah. Power Iso ini
berfungsi untuk memproses berkas atau file yang terdapat pada CD/DVD kalian. Sehingga
kalian bisa membuka, mengedit, mengesktrak, membuat file yang dikonversikan ke
piringan CD atau DVD.
Kebanyakan file-file
besar biasanya disimpan menggunakan format .ISO , semisal kalian mendownload software berukuran besar
seperti Microsoft Office, game-game pc pastinya ini menggunakan format file ISO
dan kalian harus mempunyai software POWER ISO / ULTRAISO ini untuk bisa membuka
file tersebut.
- MICROSOFT OFFICE
Ini nih
software wajib banget buat kalian yang bekerja kantoran, para mahasiswa dan
juga pelajar yang dituntut mengerjakan laporan atau pun presentasi tugas/presentasi
pekerjaan. Sebenarnya ini juga wajib buat seluruh pengguna laptop/pc yah,
karena ini juga berfungsi membuka file seperti word, exel, powerpoint dll.
Jika kalian
pengguna sistem operasi windows pastinya sangat rekomended untuk mengisntall
Microsoft office ini dan bagi pengguna Linux Ubuntu kalian bisa menggunakan
Libre Office.
- FOXIT READER
Foxit Reader
merupakan software yang wajib di install karena berfungsi untuk melihat file
bertipe PDF. Sekarang banyak sekali file-file pdf atau dokumen bertipe pdf
karena format ini sangat bagus untuk menghindari plagiatisme atau pemalsuan
dokumen.
Jika dokumen menggunakan format pdf maka kalian
tidak bisa mengedit isi file tersebut
tentunya, jika kalian ingin mengedit harus kalian konversikan ke format file
terlebih dahulu.
- BROWSER
Yah walaupun
biasanya saat kalian mengisntall system operasi baru pastinya ada software
internet bawaan seperti internet Explorer tapi admin rasa kurang bagus hee.
Jadi kalian wajib install browser yang ringan, cepat dan bagus seperti Google
Chrome, Mozila Firefox, Opera Browser.
Software
browser tersebut sudah dijamin yang terbaik untuk di install di laptop/pc
kalian sehingga mempermudah kalian untuk multitaskting di dunia maya. Software ini
bisa kalian download secara gatis dan mudah sekali di download di internet.
- CCLEANER
Nah software
ini patut kalian install untuk membersihkan junk-junk file yang tersembunyi di
laptop/pc kalian. Jika laptop kalian lemot atau sering lag maka bisa kalian
scan dengan software ini dan nantinya akan terdeteksi file-file yang corrupt,
browser history, cookies, registry error.
Nah dengan
ini bisa kalian bersihkan dan membuat kinerja laptop atau pc kalian semkain
cepat karena terhindar dari sampah-sampah file yang menumpuk.
- VLC MEDIA PLAYER
Buat kalian
yang suka nonton film dan musik, ini nih software yang paling rekomended untuk
kalian install karena fitur yang ada sangat lengkap dan ringan untuk digunakan.
Bahkan software
ini bisa memutar film kualitas Blu-ray terbaik dan antarmuka mudah
dipahami bagi pemula. Admin sendiri selalu menggunakan software ini
untuk segala aktifitas nonton film atau pun pemutar musik.
- ANTIVIRUS
Tentunya di
jaman sekarang antivirus sangat patut ada atau wajib bagi pengguna Laptop/pc
terlebih lagi jika mereka yang sering berkecimpung di dunia internet. Pastinya
demi melindungi file-file terkena virus yang mengakibatkan file corrupt dan
bahkan hilang kalian wajib menginstallnya.
Kalian bisa
mendownload antivirus sepeti Smadav, Avast Antivirus, AVG Antivirus, Avira
Antivirus dan masih banyak lagi yang bisa kalian pilih. Tentunya Antivirus ini bisa kalian dapatkan
dengan versi Free dan Versi Pro dengan mudah Dan jangan lupa untuk
mengupdatenya setiap saat.
- INTERNET DOWNLOAD MANAGER (IDM)
Nah software
satu ini wajib kalian miliki bagi para pecinta download mania. Karena IDM
memberikan kemudahan dalam mendownload file, film, gambar dengan kecepatan yang
lebih cepat dibanding software download bawaan.
Dengan ini
kalian bisa mudah untuk pause download file yang begitu besar semisal akan
melanjutkannya di keesokan harinya tanpa mengulangi downlodan dari awal. Tapi
sayangnya kalian hanya bisa menggunakan versi trialnya selama 30 hari saja,
karena jika ingin menggunakan lagi kalian harus membeli lisensinya.
- ADOBE PHOTOSHOP
Pastinya
kalian sudah familiar dengan software yang satu ini, karena sudah dijamin kelebihan
dan kemudahannya dalam kalian mengedit foto atau bahkan kalian yang memiliki
hobi editing foto. Adobe Photoshop sendiri bisa kalian download dengan mudah di
internet dan proses intalasinya pun mudah.
Nah
sekiranya cukup segitu saja software-software rekomended yang wajib kalian
install di Laptop atau pc kalian. Jika menurut kalian ada tambahan atau
kekurangan bisa kalian sampaikan di kolom komentar.
Semoga ulasan
admin bermanfaat buat kalian semua yang sedang mencari software-software
terbaik untuk laptop/pc kalian.
0 Response to "10 SOFTWARE TERBAIK YANG WAJIB KAMU INSTALL DI LAPTOP ATAU PC KALIAN !"
Post a Comment