Gaji Messi 325 Kali Lebih Tinggi Dari Pesepakbola Wanita
Jakarta,
NEWStekno || Profesi sebagai seorang pesepakbola profesional di Eropa semakin
menjanjikan akan bayaran yang sangat menggiurkan. Namun, adapun perbedaan yang
sangat mencolok tetap terjadi di antara pesepakbola pria dan wanita.
France Football baru-baru ini merilis daftar gaji terbesar dari para
pesepakbola dunia termasuk juga para pelatih Top Dunia. kini jadi pesepakbola pria dengan bayaran tertinggi di dunia saat
ini.
Dalam
setahun, Messi berhak mengantongi pemasukan sebesar €130 juta atau setara Rp2
triliun.
Penghasilan Messi lebih besar dari sang rivalnya, yaitu Cristiano
Ronaldo, yang berada di posisi kedua dengan gaji sebesar €113 juta atau sekitar
Rp1,8 triliun.
Penghasilan fantastis Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
tampaknya bakal membuat para pesepakbola wanita sangatlah iri.
Sebab,
pendapatan para pesepakbola wanita sangat timpang atau jauh bila dibandingkan
atlet sepak bola pria.
Buktinya
saja, peraih Ballon d'Or Wanita 2018 Ada Hegerberg hanya berpenghasilan €400
ribu atau setara Rp6,3 miliar saja. Jumlah pendapatan Hegerberg ini lebih
rendah 325 kali lipat dari penghasilan Lionel Messi.
Pesepakbola asal Norwegia tersebut adalah pemain termahal
milik klub sepak bola wanita Lyon. Sementara di peringkat kedua ditempati
gelandang Lyon Amandine Chantal Henry yang memiliki penghasilan €300 ribu.
Sedangkan untuk
pelatih dengan gaji termahal adalah Diego Simeone dari Atletico Madrid. Juru
taktik asal Argentina tersebut berhak mengantongi pemasukan €41,2 juta atau
Rp656 miliar.
Bayaran
Simeone di Atletico lebih tinggi dari gaji seorang Jose Mourinho,
Thierry Henry, Pep Guardiola, dan juga Ernesto Valverde.
- Daftar Gaji Tertinggi Pesepakbola Pria
- Daftar Gaji Tertinggi Pesepakbola Wanita
Demikianlah
info terkini yang bisa admin sampaikan, jika ada kesalahan atau keakuratan data
bisa kalian tambahkan melalui kolom komentar di bawah ini.
0 Response to "Gaji Messi 325 Kali Lebih Tinggi Dari Pesepakbola Wanita"
Post a Comment